Cara Mengencangkan Kulit Tangan Yang Keriput Karena Penuaan Dini - Merawat Kecantikan

Mengulas berbagai perawatan di klinik kecantikan jakarta yang siap membuat wajah anda semakin cantik dan awet muda

Sunday, April 8, 2018

Cara Mengencangkan Kulit Tangan Yang Keriput Karena Penuaan Dini

Klinik Kecantikan– Mengencangkan Kulit Tangan Yang Keriput Karena Penuaan Dini  Tidak hanya kulit wajah yang dapat mengalami tanda-tanda penuaan dini, tetapi juga seluruh kulit tubuh kita, termasuk diantaranya kulit tangan. Kulit tangan akan tampak keriput dan kendur akibat seringkali lupa melakukan perawatan dan pemberian nutrisi untuk kulit tubuh kita.
Seperti yang kita ketahui, kulit tubuh juga membutukan asupan nutrisi yang baik dan mengandung banyak vitamin yang bermanfaat untuk kesehatan kulit tubuh kita. Sehingga dengan nutrisi yang cukup dan diberikan secara rutin, kulit akan tampak sehat dan semakin awet muda.
Begitu juga dengan kulit tangan. Kulit tangan yang tidak dirawat dan tidak diberi nutrisi akan mengalami penuaan dini yang akan sangat tampak seperti munculnya keriput atau garis halus yang akan nampak setiap harinya. Selain itu, kulit yang tidak dirawat juga akan mengalami kendur. Kulit kendur dan keriput harus segera diatasi supaya penampilan Anda selalu terjaga dan Anda tidak minder untuk tampil di depan umum.

Sebagian orang mungkin mengalami hal ini, jika hal ini terjadi pada Anda maka Anda tidak perlu bingung untuk mengatasinya. Ada beberapa cara mengencangkan kulit tangan yang keriput karena penuaan dini yang bisa Anda coba lakukan sendiri dengan rutin dan telaten melakukan serangkaian perawatan yang mudah dan tidak perlu repot. Ingin tahu apa saja cara mengencangkan kulit tangan yang keriput karena penuaan dini? Berikut ulasannya.

CARA MENGENCANGKAN KULIT TANGAN YANG KERIPUT KARENA PENUAAN DINI


Cara mengencangkan kulit tangan yang keriput karena penuaan dini tidaklah mustahil untuk dilakukan, namun Anda tetap perlu melakukan perawatan tersebut secara rutin dan tidak boleh malas. Dengan ketelatenan tersebut Anda bisa mendapatkan kembali kulit tangan yang kencang dan terhindar dari keriput, berikut informasi yang bisa kami sampaikan untuk Anda sekalian :

Menggunakan Tabir Surya

Memakai tabir surya atau sunscreen merupakan salah satu tindakan preventif yang baik. Ini merupakan langkah awal cara Mengencangkan kulit tangan yang keriput karena penuaan dini. Gunakan tabir surya terutama saat tangan Anda terpapar sinar matahari. Anda dapat menggunakan body lotion yang memiliki SPF tinggi dan PA +++. SPF atau sun protector factor berfungsi menghalangi sinar UV B yang terkandung dalam sinar matahari dan menyebabkan sunburn pada permukaan kulit.

Sedangkan PA atau protection grade berfungsi melindungi kulit dari sinar UV A yang dapat masuk hingga lapis kulit dalam dan menimbulkan penuaan dini. Penuaan dini pada lapisan kulit dalam dapat menimbulkan keriput pada kulit tangan. Sedangkan sunburn dapat menghitamkan dan membuat kulit kasar. Untuk aktivitas sehari-hari sebaiknya gunakan yang berSPF 30 dan PA +++. Tanda + di depan PA menunjukan tingkat perlindungan dari PA.
Sementara untuk kegiatan yang terkena paparan sinar matahari berat gunakan SPF 50 hingga 70. Meski telah menggunakan body lotion berSPF tinggi dan PA+++Sebaiknya Anda tetap menggunakan pakaian dengan lengan panjang untuk lebih melindungi kulit tangan Anda. Gunakan hand cream untuk menjaga kelembaban tangan sehingga kemunculan kerut dapat dicegah.

Melindungi Tangan dengan Kaos Tangan

Untuk Anda yang sering berkendara menggunakan motor atau sepeda, kaos tangan adalah hal yang wajib. Pasalnya permukaan telapak tangan sering terkena paparan sinar matahari lebih lama dibandingkan area tangan yang lain.
Matahari mengandung sinar UV A dan UV B yang dapat menimbulkan kerusakan jaringan pada kulit, flek hitam, dan keriput karena penuaan dini. Meskipun Anda telah menggunakan tabir surya, paparan langsung sinar kurang terlindungi karena tabir surya mempunyai batasan waktu dalam melindungi kulit. Apalagi kulit tangan umumnya terpapar secara terus menerus ketika berkendara.

Pilihlah kaos tangan yang mempunyai konsentrasi katun yang lebih banyak karena tidak menimbulkan panas seperti bahan nylon.  Meski Anda tidak nyaman menggunakannya, hal ini dapat mencegah kulit tangan yang keriput karena penuaan dini.

Srubbing Secara Teratur

Paparan sinar matahari secara terus menerus dapat membuat penuaan dini pada kulit yang terindikasi dari kulit kendur, gelap, dan kusam. Kerutan dapat muncul karena kulit mati yang menumpuk dan tidak dieksfoliasi secara teratur. Untuk itu sebaiknya Anda mengangkat kulit mati pada tangan jika ingin mendapatkan kulit tangan yang kencang dan bebas kerut. Salah satu cara mudah mengekfoliasi adalah dengan menggunakan scrub atau lulur. Anda dapat membeli scrub yang tersedia di pasaran atau membuatnya sendiri di rumah.
Untuk resep scrub buatan sendiri di rumah, Anda dapat mencoba campuran kopi dan minyak zaitun. Caranya panaskan minyak zaitun dalam wajan, namun jangan sampai minyak mendidih. Tambahkan kopi dengan takaran yang disesuaikan dengan selera Anda. Apabila Anda ingin scrub kental, maka tambahkan konsentrasi kopi ke dalam adonan. Aduk hingga merata. Biarkan hingga hangat-hangat kuku dan gunakan untuk mengeksfoliasi kulit tangan Anda.
Gosokan dengan lembut, tunggu hingga mengering, dan bilas menggunakan air hangat. Campuran kopi dan minyak zaitun ini baik untuk mengangkat sel kulit mati dan merangsang tumbuhnya sel-sel baru. Keduanya baik untuk mengencangkan kulit tangan yang keriput karena penuaan dini.

Oleskan Minyak Zaitun

Minyak zaitun atau olive oil sudah dikenal dengan kandungan vitamin E dan vitamin A yang tinggi  sebagai  anti oksidannya alami. Minyak zaitun sudah digunakan sejak lama sebagai sun protector tradisional dan perawatan kecantikan pencegah penuaan dini. Anti oksidan yang terkandung dalam minyak zaitun mampu membantu melawan radikal bebas yang merusak kulit. Minyak zaitun bekerja sebagai zat yang mampu kulit meregenerasi sel-sel yang rusak dan memelihara sel kulit baru.

Minyak zaitun juga dapat memberikan perlindungan jangka panjang dan menjaga kulit tetap lembab. Kandungan minyak zaitun dapat diserap dengan baik oleh kulit hingga lapisan dalam sehingga bekerja secara efektif dari dalam. Oleskan minyak zaitun pada bagian tangan yang keriput karena penuaan dini. Diamkan semalaman dan biarkan kulit menyerap minyak zaitun dengan sempurna.
Anda dapat melakukan ritual ini sebelum tidur agar hasil maksimal. Sebagai alternatif, Anda dapat menggunakan minyak kelapa yang juga memiliki kandungan anti oksidan tinggi. Sebaiknya Anda menggunakan EVCO (Extra Virgin Coconut Oil) dan EVOO (Extra Virgin Olive Oil) . Keduanya adalah jenis minyak kelapa dan minyak zaitun murni yang baik untuk kulit sehingga hasinya akan maksimal.

Masker Lidah Buaya

Ada cara lain untuk mengencangkan kulit, yaitu dengan mengaplikasikan masker pada kulit. Salah satu masker yang baik untuk mengencangkan kulit tangan yang keriput karena penuaan dini adalah dengan lidah buaya. Gel lidah biaya mengandung anti oksidan tinggi dan asam malat alami. Asam malat dapat meningkatkan elastisitas kulit dan mengurangi keriput.

Lidah buaya dapat dicampurkan dengan isi kapsul vitamin E agar hasilnya lebih maksimal. Cara pembuatannya adalah dengan mengeluarkan daging atau gel lidah buaya pada satu wadah, kemudian campurkan dengan isi kapsul vitamin E. Oleskan pada bagian kulit yang mengalami kerutan kemudian diamkan hingga 20 menit kemudian bilas masker dengan air hangat.
Anda juga dapat mencoba campuran lidah buaya dan parutan wortel. Wortel mengandung vitamin A yang dapat membantu meningkatkan produksi kolagen pada kulit sehingga kulit akan elastis dan kencang.

Parut wortel dan campurkan dengan gel lidah buaya. Oleskan secara merata pada kulit tangan yang keriput, biarkan selama setengah jam dan bilas menggunakan air hangat. Selamat mencoba masker bikinan sendiri yang murah meriah dan mudah!
Bagaimana? Cara mengencangkan kulit tangan yang keriput karena penuaan dini ini termasuk cara yang mudah dan tidak membuat Anda kerepotan bukan? Maka dari itu, Anda harus rajin dan rutin melakukan perawatan kulit ini setiap hari sehingga hasil yang Anda inginkan dapat segera terlihat. Namun, untuk lebih yakinnya. sebelum melakukan beberapa cara mengencangkan kulit tangan yang keriput ini, Anda harus menanyakannya terlebih dahulu pada dokter dan para ahli yang memang sudah ahli dibidang kecantikan dan kulit. Terimakasih.

Tags : Klinik Kecantikan Jakarta, Klinik KecantikanDokter Kecantikan, Klinik Kecantikan Bsd, Klinik Kecantikan Terpercaya.
"Terima Kasih Atas Kunjunganya dan Sudah Mau Membaca Smoga Artikel ini Bermanfaat"

No comments:

Post a Comment

- No Spam
- Berkomentar dengan baik dan sopan